Selasa, 27 Maret 2012

Foke dan Demokrat Kalah Sebelum 'Berperang'

Calon gubernur lain dalam Pilkada DKI sudah mulai menyapa warga Jakarta. Calon lainnya, Fauzi Bowo, sendiri seperti ketinggalan langkah. Bagaimana reaksi Partai Demokrat melihat kondisi ini?

 

"Kalau Foke (sapaan akrab Fauzi) ngapain sibuk (kampanye), orang sudah kenal dia semua," ujar Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Max Sopacua, kepada detikcom, Rabu (28/3/2012).

Max menjelaskan, selama lima tahun, Foke sudah sibuk bekerja sebagai Gubernur DKI. Demokrat juga yakin jika popularitas Foke melampaui seluruh calon lainnya.

Kondisi inilah yang membuat para pesain Foke, lanjut Max, sibuk untuk mensosialisasikan diri kepada warga Jakarta. Demokrat pun tidak ambil pusing dengan geliat lawan Foke yang 'mencuri start' berkampanye.

"Karena yang lain hijrah, makanya harus gembar-gembor untuk perkenalkan diri," lanjut Max.

Max juga kembali menyindir calon-calon Foke yang datang dari daerah. Ia yakin jika mereka nantinya tidak bisa memperbaiki kondisi ibukota.

"Ahlinya saja tidak mampu, apalagi yang baru datang. Kota kecil mau disamakan dengan Jakarta, itu sangat berbeda," sindir Max.

Apa ini berarti Foke kalah sebelum berperang? Selain sudah malas berkampanye, Max polos mengakui kalau kader Demokrat Fauzi Bowo tidak mampu membangun Jakarta. Pinter-pinter bodoh ya?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar